Kamis, 06 Maret 2014

Cafe Madtari

KULINER YANG TAK ADA HABISNYA.
SETELAH PERUT PENUH DENGAN JAJANAN SORE DI BALE ENDAH, SELEPAS MAGHRIB,
AKU DAN TEMAN-TEMAN MENDATANGI SATU LAGI TEMPAT NONGKRONG YANG JUGA DIPENUHI PENGGEMAR KULINER.
MADTARI!
*PADETIN PERUT HINGGA BEGAH! BEWW…
***
Bandung
11 Maret 2013
Tujuan kami adalah Madtari, camilan yang isinya khusus roti, pisang dan mie. Yeayy! Semua adalah kesukaanku. Hahahaaa… Terima kasih ya teman-teman yang baik. Mereka memilih ini mungkin juga karenaku yang tiap kali makan, selalu bermasalah jika ada nasi diantara makanan itu.
*peluk semuanya :D
Aku selalu saja baru tahu segala tempat-tempat makan yang asik, kuliner yang tak pernah kutahu sebelumnya, dan lainnya deh… Ini semua karena teman-temanku yang selalu bersamaku dimanapun.
Yuk, cerita…. :)
***
Pesananku(doc Tides photo by me)
Pesananku
(doc Tides photo by me)
  • Madtari dan Pesananku
Madtari yang kami datangi ini alamatnya disini:
Cafe MADTARI
Jl. Rangga Gading No. 12 Bandung
Buka 24 jam
Lumayanlah kelihatan 24 jam nya. aaakakaa(doc Tides)
Lumayanlah kelihatan 24 jam nya. aaakakaa
(doc Tides)
Pengunjung yang ramai!
Iya, hampir seluruh tempat duduk yang ada penuh oleh pengunjung, tanpa terkecuali. Kami menuju ke bagian dalam yang ada lesehannya, mengingat kami 11 orang. Tadinya 12 orang, tapi 1 orang tak bisa ikut karena harus kerja tugas malam.
Pandangan kedua, dinding yang lucu penuh dengan gambar sapi dan keju. Ahh… sayang, banyak sekali coretan-coretan tak berguna yang lagi-lagi aku lihat di dinding. Begitu banyak tangan-tangan tak bertanggungjawab. Oke, skip untuk hal tersebut.
Aku pemesan paling buntut (akhir, red). Pilihanku yakni:
  1. Roti bakar telur
  2. Pisang bakar kacang susu
Begitu pesananku datang (lagi-lagi mendekati terakhir kali), teman-teman pada komentar, “Woooo…. Ejie pesan banyak. Tumben. Karena ngga nasi yah?”
Hahhaaa….. aku mah senang saja dengan ledekan mereka. Iya juga sih karena Madtari itu daerah bebas nasi! Horeeeeee……. JEMPOL buat Madtari ;)
Mari kita cicip rasanya…
1. Roti bakar telur:
  • Roti yang enak, tapi kurang hangat.
  • Telur dadar, rasanya pas, tapi terlalu matang.
  • Untukku, point 65 (maaf yah? hehhee).
2. Pisang bakar kacang susu:
  • Pisang matang. manis dan lembut  —-> enak
  • Kacang —> biasa
  • Susu ——> oke, cukup
  • Untukku, point 68
Kami saling mencicipi pesanan.
Penilaianku untuk makanan paling enak adalah semua yang diberi toping keju coklat. Itu tumpukkan kejunya, mantap pisan mah! Topcer pula!! Aku beri point 90 untuk keju yang bertumpuk seru membuat mataku nyalang. Rasanya pun mantap.
*penggemar keju, tapi tak memesan keju. Wakaaaaaka… pengencoba yang beda kakaaaaaak :P
Sayang aku tak sempat memotret tumpukan keju serunya karena keburu dilahap sama si empunya, juga diprotes temanku karena banyakan fotoin makanan daripada makan. Huuh!  Mengganggu saja.
Oiya, harga untuk kedua pesanku tadi totalnya Rp 10.500 saja! Ahahhaaa… kenyang dan murmer (murah meriah).
Well…
Saranku untuk pecinta kuliner roti, pisang dan mie, jika ke Madtari, segeralah memesan semua makanan yang ada kejunya! Itu top markotop sekaleeeeee…. Ngga akan menyesal deh. Saya jamin dengan sepuluh JEMPOL! (jie)
***

***
Roti bakar telur(doc Tides photo by me)
Roti bakar telur
(doc Tides photo by me)
Pisang bakar kacang susu(doc Tides photo by me)
Pisang bakar kacang susu
(doc Tides photo by me)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar